Sebagaimana kita ketahui larutan merupakan
campuran. Banyaknya zat terlarut dalam suatu larutan dapat diketahui jika
volume dan konsentrasi larutan diketahui.
Pada dasarnya stoikiometri reaksi dalam larutan
sama dengan stoikiometri reaksi pada umumnya, yaitu perbandingan
mol zat-zat yang terlibat dalam reaksi sama dengan koefisien reaksinya.
Berikut adalah langkah-langkah dalam penyelesaian
soal Stoikiometri, sebagai berikut :
1. Menuliskan persamaan reaksi
2. Menentukan jumlah mol zat yang diketahui
3. Menenentukan jumlah mol zat yang dinyatakan dengan menggunakan
perbandingan koefisiennya
4. Menyesuaikan jawaban dengan hal yang dipertanyakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar